Kamis, 14 November 2013

Kisi-kisi Ulangan Bab V Macromedia Flash 8


KISI – KISI ULANGAN SMT GANJIL BAB V dan BAB III Macromedia Flash 8

BAB V
Macromedia Flash 8

1.      Pengaturan Stage : dari menu Modify à Klik Document agar tampil kotak dialog document properties. 
    1. Dimentions, untuk menentukan lebar (width) dan panjang (height) pada stage
    2. Background color, untuk menentukan warna latar belakan stage
    3. Frame rate, untuk mengatur kecepatan frame
    4. Rule  units, untuk menentukan satuan ukuran pada stage
    5. Klik OK untuk menjalankan perintah document properties
2.      Ruler : Untuk mempermudah dalam meletakkan objek  pada stage dengan ukuran dan bentuk  yang tepat.
3.      Guides : Untuk mengoptimalkan penggunaan ruler dan menempatkan objek pada stage dengan posisi yang tepat sesuai yang dikehendaki.
4.      Setiap objek selalu ada dua bagian :
Stroke Color       : menentukan warna garis tepi / outline.
Fill Color            : menentukan warna dasar / bagian dalam.
5.      Round Rectangle Radius pada toolsbox untuk membentuk sudut lengkung pada sudut kotak.
6.      PolyStar : untuk membuat ojek bentuk bintang dan objek segi banyak.
7.      Menggambar Objek Garis Lengkung dibutuhkan  (Line tool) dan(selection tool).
8.     (Pen tool)  Untuk menggambar objek dengan cara membuat titik-titik pada stage, titik-titik yang satu akan terhubung berupa garis dengan titik yang lainnya dan akan membentuk suatu objek gambar.
9.      Tool(Free Transform ) Untuk mengubah ukuran objek, mengubah bentuk suatu objek dan memindahkan posisi objek.
10.  Tool(Paint Bucket)   untuk memberikan warna bidang pada suatu objek gambar.
11.  Tool(Gradient Transform) Untuk mengedit atau mengatur warna  gradasi pada objek.
Center Point       : untuk mengatur titik tengah gradasi
Focal Point         : untuk mengatur focal gradasi. Focal point hanya berlaku untuk
                               gradasi tipe radial
Width                  : untuk mengatur lebar bidang gradasi
Size                      : untuk mengatur ukuran bidang gradasi
Rotation              : untuk memutar bidang gradasi

12.  Color Mixer :  digunakan untuk pengaturan  warna gradasi pada objek hingga 16 macam warna.
13.  Untuk mengaktifkan Color Mixer : Menu Window à Color Mixer ( Shift + F9 )
14.  Tool(Text Tool ) Untuk membuat teks pada stage.
15.  Static Text adalah jenis teks statis atau tidak mengalami perubahan pada saat dijalankan, akan tetapi tetap dapat dianimasikan.
16.  Dynamic Text adalah jenis teks yang dapat berubah secara dinamis pada saat dijalankan.
17.  Input Text adalah jenis teks yang digunakan dalam proses input data yang dikaitkan dengan perintah script tertentu.
18.  Layer berfungsi untuk menampung objek dalam lembar kerja dan setiap objek memiliki layer yang berbeda.
19.  Tool(Inser layer)  Untuk menambah layer letaknya pada layer Timeline atau dapat pula menggunakan bar menu : Menu Insert à Timeline à Layer.
20.  Nama layer secara default adalah Layer 1, Layer 2, dst., Akan tetapi nama layer tersebut dapat diubah sesuai dengan keinginan kita, tetapi alangkah baiknya apabila nama layer itu sesuai dengan objeknya, cara mengubah : dobel pada Layer Name à ketik ganti nama sesuai kebutuhan.
21.  Cara mengatur posisi  Layer : men-drag mouse pada layer yang akan dipindahkan geser ke atas atau ke bawah sesuai dengan posisi yang diinginkan.
22.  Untuk menghapus layer dapa menggunakan  ikon(delete layer), dengan cara klik terlebih dahulu layer yang akan dihapus kemudian klik  atau dengan cara meng-klik kanan layer kemudian pilih menu Delete layer.
23.  Show / Hide Layer : untuk menampilkan atau menyembunyikan layer.
24.  Lock / Unlock Layer : untuk mengunci atau membuka Layer.
25.  Folder Layer : untuk mengelompokkan layer – layer  dengan tema animasi yang sejenis.
26.  Untuk memasukan layer kedalam folder, pilihlah / seleksi terlebih dahulu layer-layer  
       yang akan dimasukkan kedalam folder, drag mouse pada layer yang dipilih, geser             
       kearah folder, maka layer-layer tersebut sudah berada dalam folder-nya.



BAB III FUNGSI MENU DAN IKON PADA PERANGKAT LUNAK PENGOLAH ANIMASI 

1.    Menu File berisi perintah-perintah yang berhubungan dengan file (berkas).
2.    Menu View berisi perintah-perintah pengaturan layar tampilan.
3.    Menu Insert berisi perintah-perintah untuk penyisipan,
4.    Menu Modify berisi perintah-perintah untuk memodifikasi objek.
5.    Menu Text berisi perintah-perintah pengaturan teks.
6.    Menu Command berisi perintah-perintah pengendalian objek.
7.    Menu Window berisi perintah-perintah menampilkan jendela panel dan jendela objek lainnya.
8.    Open Recent : Membuka dokumen yang pernah diaktifkan
9.    Import : Mengimport berbagai bentuk dokumen ke Flash
10.              Export : Mengiriman dokumen dalam bentuk image dan movie
11.              Paste In Center : Meletakkan hasil copy tepat di tengah stage
12.              Paste In Place : Meletakkan hasil copy tepat ditengah-tengah objek
13.              Magnivication : Memperkecil dan memperbesar tampilan sesuai dengan ukuran persen yang telah disediakan.
14.              Rulers : Menampilkan rulers pada stage
15.              Timeline : Menyisipkan jenis layer, jenis frame pada timeline
16.              Start : Menjalankan hasil animasi
17.              Rewind : Mengembalikan pada posisi start
18.              Test Movie : Ctrl + Enter : Melakukan tes movie
19.              Properties : Menampilkan jendela Properties
20.              Library : Menampilkan jendela Library
21.              Freetransform tool : Untuk memutar (rotate) objek yang kalian buat atau mengubah bentuk objek menjadi bentuk lain.
22.              Lasso : Untuk memilih daerah di objek yang akan diedit
23.  Swap Colors : Untuk mengubah warna fill menjadi warna stroke atau sebaliknya
24.               Snap to Objects : Mengaktifkan fungsi snap pada objek
25.              Add motion guide : Membuat lintasan  animasi
26.              Current Frame : Posisi frame yang aktif
27.              Frame Rate : Kecepatan rata-rata frame per second
28.              Elapsed Time : Jumlah kecepatan waktu dari awal frame sampai dengan letak frame yang ditunjuk.
29.                 Frame tidak berisi objek

30.                Frame memiliki efek Motion Tween


Tuhan Memberkati.

6 komentar: